0
    Hai sobat, disini saya akan berbagi ilmu cara mengaktifkan GodMode pada windows 10.




    Mendengar namanya saja sudah membuat kita merinding. Mengapa tidak? GodMode kalau kita translate ke bahasa Indonesia memiliki sebuah arti Mode Tuhan. Sangat keren bukan, dari namanya saja sudah keren apalagi fungsinya. Perlu diketahui, GodMode ini memiliki fungsi seperti Control Panel pada Windows. Panel ini dibuat untuk mempermudah pengguna Windows megakses semua fungsi -fungsi Administrator yang dibutuhkan hanya dalam satu jendela windows saja.


    Sebenarnya GodMode ini bisa juga dijalankan pada Windows 7 dan Windows 8 baik versi 32bit maupun 64bit. Sedangkan pada Windows Server 2008 dan Vista hanya bisa dijalankan pada versi 32bit saja. Selain pada versi yang disebutkan malah akan membuat crash atau error pada Windows.


    Pada artikel ini, saya khusus akan menjelaskan Cara Mengaktifkan GodMode di Window 10. Untuk menggunakan fasilitas GodMode, anda perlu membuat sebuah folder khusus di Dekstop anda. Berikut adalah caranya.


Setelah itu kita ke langkah - langkahnya :

  1. Klik Kanan pada Dekstop - Pilih New - lalu pilih Folder untuk membuat sebuah folder baru.





  2. Beri nama Folder tersebut menjadi GodMode.{ED7BA470-8E54-465E-825C-99712043E01C}





  3. Otomatis nanti folder yang anda buat akan berubah nama menjadi GodMode. Anda bisa merename atau merubah nama folder ini menjadi apa saja sesuka hati.





  4. Jika kita buka maka tampilan dari GodMode akan sepeti gambar berikut.





  5. Perlu diketahui, fitur GodMode ini memiliki akses kurang lebih sebanyak 260 perintah Windows. Akan tetapi biasanya setiap komputer atau laptop berbeda banyaknya perintah. Contohnya laptop saya ini memiliki 239 perintah Windows yang ada pada GodMode. Gunakanlah perintah-perintah tersebut untuk mengoptimalkan kinerja Windows anda.

Post a Comment

Dilarang Menghina, Dilarang Berkomentar Berbau Porno, Politik, Provokasi, Berkomentarlah dengan bijak, sopan dan sesuai artikel

 
Top